1. Fingerboarder of the Year (FOTY)
Kriteria Pemilihan:
- Kandidat dipilih oleh panitia (Angga) berdasarkan kontribusi, performa, dan pengaruh dalam komunitas fingerboard sepanjang tahun.
- Tidak perlu melakukan submission atau mendaftar.
Penilaian:
- Konsistensi performa di kompetisi sepanjang tahun.
- Kontribusi di acara atau kegiatan komunitas fingerboard.
- Kreativitas dalam trick dan inovasi.
Pengumuman:
- Kandidat terpilih akan diumumkan pada tanggal 3 Desember 2024 melalui website dan Instagram @papanjariofficial @fingerdex.
Kriteria Tambahan:
- Tidak ada batasan usia atau lokasi geografis, kandidat dapat berasal dari mana saja.
2. Rookie of the Year (ROTY)
Kriteria Pemilihan:
- Kandidat adalah fingerboarder baru (rookie) yang aktif 1-2 tahun terakhir, dipilih oleh panitia (Angga, dengan masukan dari Bunky dan Mugu).
- Tidak perlu melakukan submission atau mendaftar.
Penilaian:
- Performa di kompetisi atau event.
- Kemajuan skill yang signifikan dalam waktu singkat.
- Keterlibatan dalam kegiatan komunitas fingerboard.
Pengumuman:
- Kandidat yang terpilih akan diumumkan pada tanggal 3 Desember 2024 melalui website dan Instagram @papanjariofficial @fingerdex.
Kriteria Tambahan:
- Tidak ada batasan usia atau lokasi geografis untuk kandidat.
3. Trick of the Year (TOTY)
Cara Ikut:
- Peserta harus mengirimkan video single trick yang diposting di platform sosial media Instagram mention @papanjariofficial & @fingerdex dengan hashtag #PJTRICKOFTHEYEAR2024.
- Periode submission: 28 Oktober – 20 November 2024.
Syarat Video:
- Tidak diperbolehkan mengunggah video yang sudah pernah diunggah.
- Format video portrait (video reels) tanpa musik.
- Hanya diperbolehkan 1 tricks (Flatground, Drop In, Obstacles), Combo Tricks (Obstacle), ditempat umum.
- Video harus menunjukkan seluruh aksi dengan sudut yang jelas.
- Video harus dilakukan oleh peserta sendiri, dan peserta hanya boleh mengirimkan satu video.
Penilaian:
- Kesulitan trick.
- Kejelasan eksekusi (tidak ada kesalahan).
- Inovasi dan kreativitas.
Pengumuman Shortlist:
- 8 video terbaik akan diumumkan pada 24 November 2024 dan dipublikasikan di website untuk voting dan Instagram @papanjariofficial @fingerdex.
- Peserta yang masuk shortlist akan dihubungi oleh panitia.
4. Ketentuan Tambahan untuk TOTY
- Video harus orisinil dan tidak diambil dari kompetisi lain.
- Peserta boleh menggunakan setup fingerboard apa saja.
- Video yang mengandung konten tidak pantas akan didiskualifikasi.
- Orang lain boleh mengambil video, tetapi trick harus dilakukan oleh peserta.
5. Pengumuman dan Hadiah Pemenang.
Pemenang FOTY, ROTY, dan TOTY akan diumumkan pada tanggal 21 Desember 2024.
Hadiah.
- Pelakat untuk setiap kategori.
- Hadiah tambahan berupa uang tunai akan diinformasikan lebih lanjut.
6. Ketentuan Umum untuk Semua Kategori
- Semua voting akan dimulai tanggal 1 sampai dengan 10 Desember 2024.
- Pengumuman dilakukan secara online melalui website ini dan Instagram @papanjariofficial @fingerdex.
- Submission terlambat tidak akan diterima.
- Keputusan panitia adalah final dan tidak bisa diganggu gugat.